GalaKreatif Hubungi Kami

SekolahKu

Sistem Manajemen Sekolah Menengah Kejuruan Terintegrasi

Aplikasi Web
Preview Aplikasi SekolahKu

SekolahKu adalah Sistem Manajemen Sekolah Terintegrasi Berbasis Web. Dengan berbagai macam fitur yang ada, mempermudah manajemen sekolah untuk mengelola data. Seperti absensi harian untuk kehadiran Siswa, perizinan keluar untuk Siswa dan Guru, sistem point, serta rekapitulasi pembayaran SPP siswa.

SekolahKu bersifat terintegrasi, artinya jika kedepannya ada aplikasi lain yang ingin menggunakan data dari SekolahKu (data siswa, jurusan, dan lainnya) dapat dengan mudah dilakukan dengan API (Application Programming Interface) yang telah ada.

  • Bidang
    Pendidikan
  • Teknologi
    PHP, ReactJS

Fitur-Fitur Aplikasi SekolahKu

Login dengan Akun Google untuk Guru

Guru dapat login dengan sekali klik melalui akun Googlenya sehingga mempermudah untuk akses aplikasi. Untuk siswa dapat login dengan NISN dan Kata Sandi.

Perizinan Keluar Guru

Fitur ini berguna untuk memantau guru yang izin keluar dari area sekolah. Setelah guru membuat perizinan, guru yang berwenang perlu memberikan persetujuan. Selanjutnya perizinan yang telah disetujui dapat ditunjukkan kepada Security sebagai bukti.

Perizinan Siswa Keluar

Sama seperti perizinan keluar untuk guru. Tetapi, sebelum dapat disetujui oleh guru yang berwenang, siswa harus meminta persetujuan wali kelas terlebih dahulu.

Riwayat untuk Siswa Terlambat

Ketika siswa terlambat datang, siswa harus mengisi Form Terlambat. Fitur ini tidak memerlukan persetujuan guru. Rekapitulasi terlambat siswa nantinya dapat diunduh dengan format XLSX.

Point Siswa

Sistem kedisiplinan berupa Point untuk siswa. Penambahan dan Pengurangan poin siswa dapat diajukan oleh guru dan harus disetujui guru yang berwenang. Terdapat juga tampilan berupa rekapitulasi point per kelas dan rekapitulasi pelanggaran per bulannya.

Absensi Harian Siswa

Absensi kehadiran harian untuk siswa. Diabsen oleh wali kelas masing-masing, dapat juga oleh kepala jurusan. Tersedia rekapitulasi kelas yang belum melakukan absensi, sehingga mudah untuk memberitahu wali kelas yang bersangkutan.

Absensi Wali Kelas

Absensi kehadiran untuk wali kelas setiap harinya. Sehingga dapat dilihat rekapitulasi bulanan wali kelas yang kurang disiplin.

Surat Peringatan

Wali kelas, kepala jurusan, maupun guru yang berwenang dapat menyimpan informasi Surat Peringatan 1/2/3 siswa di dalam sistem. Jika siswa memiliki SP, juga akan ditampilkan di dashboard siswa.

Statistik

Halaman yang dikhususkan untuk melihat statistik aplikasi oleh guru yang diberikan hak akses. Statistik yang ditampilkan seperti siswa dengan point terbanyak, jumlah pelanggaran harian siswa dan lain sebagainya.

Laporan Wali Kelas

Setiap bulan, wali kelas dapat membuat surat perjanjian tunggakan SPP dan laporan Pelanggaran siswa melalui sistem untuk dicetak.

Master Data

Tempat untuk mengelola seluruh data aplikasi: Guru, Siswa, Jurusan, Mata Pelajaran Normatif, Kelas, dan Jenis Point Pelanggaran / Pengurangan. Terdapat juga fitur import siswa berupa file XLSX.

SPP

Siswa dapat melihat rekapitulasi pembayaran SPP-nya setiap bulan melalui aplikasi ini. Guru dapat mengatur jumlah pembayaran SPP, keringanan SPP, input pembayaran manual per siswa ataupun import pembayaran melalui file XLSX.

Serta Fitur-Fitur Lainnya

Pesan Aplikasi

Ingin segera membuat aplikasi untuk kebutuhan anda?